Dampak Corona virus membuat 30 tempat wisata di Jakarta dan area publik lainnya tutup sementara. Tetap jaga kesehatan dengan rajin mencuci tangan dan mengikuti himbauan pemerintah untuk self quarantine.
Ngadem.com – Indonesia semakin gencar menggalakan antisipasi virus corona. Pemerintah menghimbau untuk mengurangi kegiatan di area publik atau tempat umum guna meminimalisir meningkatnya wabah corona di Indonesia.
Salah satu tempat umum yang ditutup sementara yaitu tempat wisata. Di sejumlah daerah, banyak tempat wisata yang sementara ditutup, satu diantaranya yaitu di wilayah Jakarta. Ya, pasien virus Corona ini memang mayoritas berada di Jakarta. Oleh karena itu, pemerintah setempat pun mengambil kebijakan untuk menutup semua tempat wisata di Jakarta dan beberapa tempat umum lainnya hingga dua pekan ke depan.
Baca juga: Pesona Kepulauan Seribu dan Hal-hal Menarik yang ada di Dalamnya.

Daftar Wisata di Jakarta yang Tutup Sementara
Nah, berikut ini 30 tempat wisata di Jakarta yang resmi ditutup sementara terkait wabah #coronavirus. Simak baik-baik ya!
1. Monas
Lokasi: Gambir, Kec. Gambir, Kota Jakarta Pusat, DI. Jakarta
2. Kota Tua
Lokasi: Jl. Pintu Besar Utama No. 27, Pinangsia, Taman Sari Kota, Jakarta Barat, DKI Jakarta.
3. Ancol (kawasan pantai)
Lokasi: Jl. Lodan Raya, Ancol, Pademangan, Jakarta Utara.
4. Dunia Fantasi
Lokasi: Jl. Lodan Timur No.7, Ancol, Kec. Pademangan, Kota Jakarta Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
5. Atlantis Water Adventures
Lokasi: Jl. Lodan Timur, Ancol, Kec. Pademangan, Kota Jakarta Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
6. Ocean Dream Samudra
Lokasi: Jl. Lodan Timur, Ancol, Kec. Pademangan, Kota Jakarta Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
7. Sea World Ancol
Lokasi: Jl. Lodan Timur, Ancol, Kec. Pademangan, Kota Jakarta Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.
8. Allianz Ecopark
Lokasi: Jl. Lodan Timur, Ancol, Kec. Pademangan, Kota Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
9. Taman Margasatwa Ragunan
Jl. Harsono RM No.1, Ragunan, Kec. Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.
10. Taman Mini Indonesia Indah (TMII)
Lokasi: jl. Raya Taman Mini, Jakarta Timur, DKI Jakarta.
11. PBB Setu Babakan
Lokasi: Jl. Situ Babakan No.18, RT.13/RW.8, Srengseng Sawah, Kec. Jagakarsa, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
12. PlanetariumTaman Ismail Marzuki
Lokasi: jl. Cikini Raya No.73, RW.2, Cikini, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
13. Rumah si Pitung
Lokasi: jl. Kampung Merunda Pulo, Marunda, kec. Cilincing, Jakarta Utara.
14. Taman Arkeologi Onrust
Lokasi: Kawasan Kepulauan Seribu, Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta
15. Museum Bahari
Lokasi: Jl. Ps. Ikan No.1, Penjaringan, Kec. Penjaringan, Kota Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
16. Museum Sejarah Jakarta
Lokasi: Jalan Taman Fatahillah No.1, Pinangsia, Kec. Taman Sari, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
17. Museum Prasasti
Lokasi: Jl. Tanah Abang I No.1, RT.11/RW.8, Petojo Selatan, Kec. Gambir, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.
18. Museum MH Thamrin
Lokasi: Jl. Kenari 2 No.15, Kenari, Kec. Senen, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
19. Museum Seni Rupa dan Keramik
Lokasi: Jl. Pos Kota No.2, Pinangsia, Kec. Taman Sari, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
20. Museum Tekstil
Lokasi: Jl. Ks. Tubun No.2-4, RT.4/RW.2, Kota Bambu Sel., Kec. Palmerah, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
21. Museum Wayang
Lokasi: Jalan Pintu Besar Utara No.27 Pinangsia, RT.3/RW.6, Kota Tua, Kec. Taman Sari, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
22. Museum Joang 45
Lokasi: Jl. Menteng Raya No.31, RT.1/RW.10, Kb. Sirih, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
23. Museum MACAN
Lokasi: AKR, Jl. Perjuangan No.5, RW.10, Kb. Jeruk, Kec. Kb. Jeruk, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
24. Museum Mandiri
Lokasi: Jl. Lapangan Stasiun No.1, RT.3/RW.6, Pinangsia, Kec. Taman Sari, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
25. Museum Maritim Indonesia
Lokasi: Jl. Pasoso No.1, Tj. Priok, Kota Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
26. Museum Nasional Indonesia
Lokasi: jl. Medan Merdeka Barat No.12, Gambir, Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
27. Museum Sumpah Pemuda
Lokasi: Jl. Kramat Raya No.106, Kwitang, Kec. Senen, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
28. Museum Kebangkitan Nasional
Lokasi: Jl. Dr. Abdul Rahman Saleh No.26, Senen, Kec. Senen, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
29. Museum Bank Indonesia
Lokasi: Jalan Lada 3, RT.3/RW.6, Pinangsia, Kec. Taman Sari, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
30. Perpustakaan Nasional
Lokasi: Jl. Medan Merdeka Sel. No.11, RW.2, Gambir, Kec. Senen, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
Nah, itulah 30 tempat wisata di Jakarta yang tutup sementara. Yuk jangan ngeyel, selama self quarantine ini #dirumahaja dulu. Hal tersebut berguna untuk memutus rantai penyebaran #coronavirus. Jangan lupa untuk selalu jaga kesehatan dengan rajin mencuci tangan dan hindari dulu area keramaian.